Universitas OSO bersama Pemda Kayong Utara melakukan kegiatan berkaitan “Peningkatan Mutu Mahasiswa Kabupaten Kayong Utara Melalui Penelitian Dan Publikasi Ilmiah Mendukung Percepatan SDGs Kabupaten Kayong Utara”. Kegiatan ini bertujuan untuk menerapkan nilai-nilai dasar Tridharma Perguruan Tinggi yang meliputi Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan serta Pengabdian kepada masyarakat; meningkatkan kompetensi dan inovasi mahasiswa dalam menulis karya tulis ilmiah sampai pada tahap publikasi; serta melakukan percepatan kelulusan mahasiswa melalui pelatihan penulisan karya ilmiah, dan penelitian. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan ini adalah mahasiswa Program Studi Ilmu Kelautan angkatan 2020, Fakultas IPA dan Kelautan, Universitas OSO. Kegiatan tersebut berupa melakukan penelitian di Kabupaten Kayong Utara hingga menerbitkan artikel ilmiah sesuai dengan apa yang menjadi objek kajian mahasiswa. Sebelumnya, mahasiswa mengikuti kegiatan “Workshop: Penelitian dan Penulisan Karya Tulis Ilmiah dalam Rangka Peningkatan Mutu Mahasiswa Kabupaten Kayong Utara jalur Kerjasama” pada tanggal 26-27 Mei 2023.

